Laba Bisnis BNI di Seoul Meroket 73,9 Persen


PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) berhasil mengoptimalkan perannya dalam melayani bisnis Indonesia dan Korea.


Hal ini terkonfirmasi dari catatan kinerja BNI Kantor Cabang Luar Negeri (KCLN) Seoul yang sukses membukukan pertumbuhan laba secara berkelanjutan dalam lima tahun terakhir sebesar 73,9 persen per tahun.


Dikutip program Newscreen Morning IDX Channel, Jumat (16/4/2021), kinerja positif tersebut juga tercermin dari pertumbuhan kredit yang meningkat sebesar 59,3 persen di Desember 2020 secara year on year (yoy), dengan total earning asset mencapai USD462,5 juta pada Desember 2020.


Pada kuartal pertama tahun 2021, kredit tetap tumbuh dua digit sehingga mendongkrak pendapatan bunga bersih.


Dikutip dari keterangan tertulis Perseroan, Direktur Treasuri dan International PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI), Henry Panjaitan mengatakan bahwa dampak dari pandemi global masih akan menjadi tantangan bagi bisnis KCLN pada tahun 2021.


Namun demikian, BNI terus memperkuat layanannya dengan membentuk Korea Desk tahun ini. Pembentukan Korea Desk ini akan meningkatkan sinergi antara kantor cabang BNI di luar negeri dengan unit bisnis di dalam negeri.


BNI KCLN Seoul merupakan satu-satunya bank asal Indonesia yang beroperasi di Korea Selatan. Cabang ini didirikan pada tahun 2016 sebagai penanda realisasi kerja sama antara Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dengan Financial Supervisory Service (FSS), dan Financial Supervisory Commission (FSC) Korea Selatan.





Idxchannel

#GresikBaik
#infogresik
#Gusfik

Baca juga

Posting Komentar